Sekeluarga Ditangkap Terkait Terorisme! Remaja 19 Tahun Rencakan BOM Bunuh Diri

bagikan

Sekeluarga Ditangkap – Densus (Detasemen Khusus) 88 Antiteror Polri mengungkap kasus terduga terorisme di Jawa Timur (Jatim), Kota Batu.

Sekeluarga-Ditangkap-Terkait-Terorisme!-Remaja-19-Tahun-Rencakan-BOM-Bunuh-Diri (1)

Pada penangkapan ini polisi mengamankan 3 orang dan diantaranya ada seorang pelajar berusia 19 tahun. dengan inisal HOK. Ia di tangkap pada tanggal 31 juli 2024, jam 19.15 WIB. “Kami telah mengamankan satu tersangka yakni HOK” Ucap Karo Pemnas (Kepala Biro Penerangan Masyarakat) Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andika, pada hari kamis 1 Agustus 2024.

HOK di ketahui sebagai ISIS atau Islamic State Of Iraq And Syria, setelah penangkapan pelajar tersebut, polisi juga menyelidiki tersangka lainnya yang memliki keterlibatan atau pendukung ISIS. Berdasarkan dari apa yang di selediki oleh polisi, HOK membuat rencana BOM Bunuh Diri di tempat ibadah dan di 2 lokasi berbeda. Dirinya hendak bunuh diri dengan cara menggunakan bahan peledak jenis Triaceton Triperoxide (TAPT). Ia berencana melakukan bunuh diri di Jawa Timur dan Malang. HOK di kenai Pasal 15, Pasal 7 atau Pasal 9 (UU) Undang-Undang No 5 Tahun 2018 Tentang PTPT atau Pemberantas Tindak Pidana Terorisme.

Baca Juga: Penculik Siswi SMPN 101 Dengan Modus Baru! Berhasil Diringkus

Kronologi Sekeluarga Ditangkap

Kronologi-Sekeluarga-Ditangkap 

Polisi juga menangkap 2 orang tersangka lainnya, yakni orang tua HOK yang status mereka masih menjadi terduga teroris. Kedua orangtuanya di tangkap dan dimintai keterangan lebih lanjut. “iyah benar ada dua orang yang kami mintai keterangan, termasuk kedua orangtua ataupun keluarga HOK” Ucap Aswin.

Yulianto (Ketua RT 1 RW 8 Dusun Jeding) berkata bahwa Keluarga tersebut di duga berasal dari Jakarta dan mereka tinggal di kota Batu selama 1 tahun. Yulianto juga mengatakan bahwa keluarga tersebut juga dikenal tertutup. Aktivitas sehari-hari keluarga HOK pun tidak di ketahui oleh Ketua RT tersebut. “Yang ngontrak disitu mungkin ada tiga orang gitu, di kartu keluarga, Suami, Istri dan anak, satu keluarga, tapi kerjanya apa saya tidak tahu” Kata Yulianto. Menurut kesaksian Yulianto ayah pelajar 19 tahun itu memiliki ciri berjenggot sedangkan ibunya menggunakan cadar. Diketahui polisi sudah melakukan penyelidikan seminggu sebelum melakukan penangkapan.

Kamis pagi polisi menggeledah kediaman keluarga HOK yang berlokasi di Dusun Jeding Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Polisi sudah memasang garis kuning untuk mengamankan area tersangka dan Tim Gegana Brimob menjaga lokasi tersebut. Bidlabfor (Bidang Laboraturium Forensik Polda Jatim bersama dengan unit (INAFIS) Indonesia Automatic Fingerprint Identification System juga datang ke lokasi. Dari penggeledaan ini terdapat barang bukti yang telah di sita. Diantaranya adalah 1 liter bahan peledak high explosive TATP dan juga bahan kimia lainnya. Bukan itu saja, juga terdapat sidik jari maupun DNA yang di ambil petugas untuk proses penyidikan lebih dalam. Untuk berita lainnya yang lagi viral dan terupdate kamu bisa mengunjungi laman resmi Pos Viral.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *